Unit Layanan Terpadu (ULT) Universitas Mulawarman (UNMUL) menerima kunjungan dari Unit Layanan Terpadu (ULT) Institut Teknologi Kalimantan (ITK) Kota Balikpapan, Kamis (22/02/2024). Kepala ULT UNMUL, Enny Fathurachmi, S.IP., M.Si, beserta jajarannya menyambut kedatangan dengan senang hati. "Kami dengan hormat dan senang hati menerima kunjungan dari ULT ITK Kota Balikpapan. Diharapkan dengan kunjungan ini kita bisa saling sharing informasi mengenai pelayanan-pelayanan yang ada di unit masing-masing, " ujar Kepala ULT UNMUL, Enny Fathurachmi, S.IP., M.Si.

Kepala ULT UNMUL juga menjelaskan apa saja bidang-bidang layanan yang ada di ULT UNMUL antara lain, Layanan Akademik, Kemahasiswaan, Keuangan, Kepegawaian, Kerjasama, Humas, dan lainnya, serta menjelakan beberapa fasilitas, seperti Ruang Laktasi, sudut Welcome Drink, dan lainnya yang bahkan terdapat fasilitas ramah untuk penyandang disabilitas guna mendukung pelayanan prima di ULT UNMUL. Kepala ULT UNMUL menyampaikan, "Tahun 2023 lalu, ULT UNMUL menerima penghargaan Gold Winner pada ajang Anugerah Diktiristek pada kategori ULT-BLU. Dengan penghargaan ini, ULT UNMUL akan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan secara bertahap yang terbaik untuk kedepannya."

Selama kunjungan, Enny Fathurachmi, S.IP., M.Si., selaku Kepala ULT UNMUL tidak hanya berbicara mengenai teori layanan yang ada di ULT UNMUL, tetapi juga bagaimana cara mengelola dan praktiknya, seperti penggunaan E-ULT UNMUL. Harapannya dengan ada kunjungan ini dapat memberi inspirasi terhadap sistem pelayanan terbaik untuk sivitas akademika dan eksternal di ULT ITK Balikpapan. 

(ULT/m/2024)

#ITK #ULT #BLU #unmul #Benchmark #Berita